Kamis, 03 Januari 2013

Pantai Lampuuk:Serasa Liburan di Pantai Kuta


Apakah anda senang berada di pantai?Siapa sih yang tidak suka berada di pantai terlebih lagi jika pantai tersebut memiliki panorama dan keindahan laut yang mengagumkan.

Ya,Aceh terkenal dengan pantai-pantainya yang indah.Salah satu pantai yang indah dan selalu padat pengunjung di hari apapun adalah pantai Lampuuk
Pintu gerbang pantai lampuuk
Kawasan Wisata pantai Lampuuk mulai terkenal di tahun 1990-an. Pantai Lampuuk, merupakan pantai alami dengan pasir putih yang membentang lua dan teluknya yang indah, lengkap dengan beragam karang dan biota lautnya.

Bahkan berbagai fasilitas permainan yang tadinya tidak ada, sekarang sudah ada, seperti banana boat.

Selain itu, di Pantai Lampuuk ini juga terdapat gua yang sangat indah yang dapat dimasuki wisatawan. Jika Anda hobi berselancar juga sangat cocok di pantai ini karena ombaknya yang besar dan bersahabat.
Aceh , Pesona Pantai Lampuuk Aceh : Selancar Di Pantai Lampuuk

Bagian Pantai Lampuuk yang paling ujung meninggalkan eksotisme tersendiri yang berbatasan langsung dengan dinding terjal dan tinggi. Birunya air laut berpadu dengan birunya langit, dan hijaunya pepohonan yang terdapat di atas bukit terjal semakin menambah keindahan pantai ini, terutama jika dinikmati pada sore hari atau pada saat matahari terbenam. Oleh karena itulah, banyak pula yang menyebut Pantai Lampuuk ini sebagai Bali-nya orang Aceh. Selain itu, banyak pula turis asing yang berkunjung ke tempat ini.
Inilah padatnya pengunjung baik hari libur maupun tidak

Di lokasi ini juga terdapat fasilitas seperti toilet umum, warung makan, maupun penginapan-penginapan (cottage) yang terdapat di sekitar pantai Lampuuk.
Gubuk tempat menikmati makanan dan pemandangan pantai

Salah satu penginapan yang ada di Lampuuk

Di dekat pantai ini juga terdapat sebuah masjid megah berwarna putih, yang merupakan satu-satunya bangunan yang masih utuh ketika terjadi tsunami tahun 2006 yang lalu, dan ditetapkan oleh pemerintah sebagai monumen tragedi tsunami. 
Masjid ini juga satu kompleks dengan perumahan pasca tsunami yang dibangun sebagai salah satu bentuk bantuan dari pemerintah Turki.
Masjid berwarna putih di sekitar pantai lampuuk,saksi bisu tsunami Aceh
Jika Anda berminat ke kawasan ini, maka  jarak tempuhnya sekitar 18 km dari pusat kota Banda Aceh, atau sekitar 20 - 45 menit kearah Meulaboh. Menuju kawasan Pantai Lampuuk dapat dicapai dengan menggunakan mobil pribadi maupun angkutan umum.

Berikut video yang berhasil didapatkan dari Youtube:

Sumber Video:Youtube.com

0 komentar:

Posting Komentar

Harap berkomentar dengan cerdas dan bijak.Diharapkan anda tidak berkomentar dengan komentar yang berbau sara,rasis,dll
Terima kasih