Indonesia terdiri atas beribu-ribu pulau,wajar jika Indonesia memiliki banyak objek wisata yang luar biasa keindahannya di setiap pulaunya.Di artikel kali ini admin akan membahas tentang 11 Objek Wisata Terindah di Indonesia
Melalui Artikel ini,saya berharap kita menjadi mengetahui keindahan-keindahan yang tersebar di Indonesia,sehingga tak perlu ke Luar Negri untuk mendapatkan objek wisata yang indah karena di Indonesia sendiri pun banyak sekali objek-objek wisata yang tak kalah Indahnya
Oke berikut ini 11 Objek wisata terindah versi Uleelheu.blogspot.com
11.Candi
Prambanan
Candi Prambanan adalah candi Hindu terbesar di Asia
Tenggara. Candi Prambanan terletak di perbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta.
Candi ini dibangun pada sekitar tahun 850 Masehi. Arsitektur bangunan ini
sangat megah
dan terdapat candi-candi baik besar maupun kecil pada Komplek candi Prambanan
ini. Juga ada legenda bahwa candi-candi tersebut hanya dibuat dalam satu malam
saja oleh kesaktian Bandung bondowoso sebagai syarat mempersunting Loro
Jonggrang. Tapi bukan karena legenda itu Prambanan dimasukkan dalam daftar ini
tapi karena kehebatan arsitekturnya yang memukau dunIa.
10.
Raja Ampat Papua
Kepulauan
Raja Ampat merupakan kepulauan yang berada di barat pulau Papua di provinsi
Papua Barat. Pemandangan Raja Ampat Papua mirip dengan Phi Phi Island yang ada
di Thailand bahkan lebihindah dari Phi Phi Island yang menjadi lokasi film The
Beach yang dibintangi Leonardo Di Caprio tersebut. Di Raja Ampat Papua kita
bisa melihat Pulau-pulau yang berbukit-bukit hijau dengan air laut yang jernih.
9.Danau
Toba
Danau Toba yang terletak di Pulau Sumatera
merupakan danau vulkanik yang sangat luas dengan panjang 100 km dan lebar 30
km. Danau ini terbentuk oleh erupsi raksasa gunung berapi sekitar 70.000 tahun
yang lalu, dan merupakan kaldera yang paling besar di dunia. Dari penelitian
genetis ditaksir hanya sedikit populasi manusia yang selamat akibat bencana
ini. Terdapat sebuat pulau di tengah danau, yang disebut Pulau Samosir.
Disamping mengunjungi keunikan “sebuah pulau di tengah-tengah pulau”,
pengunjung juga dapat berelaksasi di kawasan alam yang indah dan berenang di
air danau yang hangat.
8.Gunung Bromo
Gunung
Bromo merupakan salah satu gunung dari lima gunung yang terdapat di
komplek Pegunungan Tengger di laut pasir. Daya tarik gunung ini adalah
merupakan gunung yang masih aktif. Obyek wisata Gunung Bromo ini merupakan
fenomena alam dengan Kekhasan gejala alam yang tidak ditemukan di tempat lain
adalah adanya kawah di tengah kawah (creater in the creater) dengan hamparan
laut pasir yang mengelilinginya.
7.Sabang
Kota
sabang merupakan kota yang terletak di Pulau Weh,namun banyak para wisatawan
yang lebih mengenalnya sebagai Pulau Sabang.Di sabang terkenal dengan keindahan
bawah lautnya dan juga pantai-pantainya yang mampu menyamai Bali,pantai-pantai
terkenal di pulau Sabang yaitu:Pantai Gapang dan Iboh(Disebut-sebut pantai
terindah di Sabang),Pantai Paradiso,Pantai Kasih,dan Pantai Sumur Tiga
6.Puncak
Jayawijaya dan Carstenz
Puncak
Jayawijaya dan Carstenz ini
juga terdaftar sebagai salah satu dari tujuh puncak benua (Seven Summit) yang
sangat fenomenal dan menjadi incaran pendaki gunung di berbagai belahan dunia.
Puncak Jayawijaya terletak di Taman Nasional Laurentz, Papua. Puncak ini
diselimuti oleh salju abadi. Salju abadi di Puncak Jayawijaya merupakan satu
dari tiga padang salju di daerah tropis yang terdapat di dunia. Di negeri kita
yang dilalui garis khatulistiwa ini, menyaksikan adanya
salju di Indonesia tentunya sesuatu yang mustahil untuk bisa dimengerti. Carstenz Pyramid (4884 mdpl) adalah salah satu puncak yang bersalju tersebut. Puncak tertinggi di Asia Tenggara dan Pasifik ini terletak di rangkaian Pegunungan Sudirman. Puncak ini terkenal tidak hanya karena tingginya, tetapi juga karena terdapat lapisan salju di puncaknya.
salju di Indonesia tentunya sesuatu yang mustahil untuk bisa dimengerti. Carstenz Pyramid (4884 mdpl) adalah salah satu puncak yang bersalju tersebut. Puncak tertinggi di Asia Tenggara dan Pasifik ini terletak di rangkaian Pegunungan Sudirman. Puncak ini terkenal tidak hanya karena tingginya, tetapi juga karena terdapat lapisan salju di puncaknya.
5.Candi
Borobudur
Candi
Borobudur pernah menjadi salah satu dari tujuh keajaiban dunia, namun sekarang
telah tersingkir dari calon tujuh keajaiban dunia terbaru. Candi ini merupakan
salah satu candi Budha terbesar di dunia. Candi ini dibangun ketika
Samaratungga – raja dari dinasti Syailendra memerintah di Jawa Tengah. Candi
Borobudur terletak di desa Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Candi Borobudur
sangat besar dan terdiri dari blok batu-batu besar dengan arsitektur yang
sangat megah.
4.Taman
Nasional Komodo
Taman Nasional Komodo merupakan taman
nasional yang berlokasi di Kepulauan Sunda Kecil yang mencakup 3 pulau besar
yaitu Pulau Komodo, Pulau Padar dan Pulau Rincah, dan 26 pulau yang lebih
kecil. Sebutan untuk taman nasional ini mengambil nama Komodo, reptil terbesar
di dunia yang panjangnya dapat mencapai 3 meter dan beratnya dapat mencapai 70
kg lebih. Meskipun Komodo merupakan hewan pemakan bangkai, mereka adalah
pemburu hebat dan dapat memburu mangsanya yang berupa burung dan mamalia.
Namun, serangan terhadap manusia sangat jarang dijumpai.
3.Bunaken
Bunaken adalah sebuah pulau seluas 8,08 km² di Teluk
Manado, yang terletak di utara pulau Sulawesi, Indonesia.
Pulau ini merupakan bagian dari kota Manado, ibu kota provinsi Sulawesi Utara, Indonesia. Di sekitar pulau Bunaken terdapat taman laut Bunaken yang merupakan bagian dari Taman Nasional Kelautan Manado Tua. Taman laut ini memiliki biodiversitas kelautan salah satu yang tertinggi di dunia.
Selam scuba menarik banyak pengunjung ke pulau ini. Secara keseluruhan taman laut Bunaken meliputi area seluas 75.265 hektar dengan lima pulau yang berada di dalamnya, yakni Pulau Manado Tua, Pulau Bunaken, Pulau Siladen, Pulau Mantehage berikut beberapa anak pulaunya, dan Pulau Naen. Meskipun meliputi area 75.265 hektar, lokasi penyelaman (diving) hanya terbatas di masing-masing pantai yang mengelilingi kelima pulau itu.
Pulau ini merupakan bagian dari kota Manado, ibu kota provinsi Sulawesi Utara, Indonesia. Di sekitar pulau Bunaken terdapat taman laut Bunaken yang merupakan bagian dari Taman Nasional Kelautan Manado Tua. Taman laut ini memiliki biodiversitas kelautan salah satu yang tertinggi di dunia.
Selam scuba menarik banyak pengunjung ke pulau ini. Secara keseluruhan taman laut Bunaken meliputi area seluas 75.265 hektar dengan lima pulau yang berada di dalamnya, yakni Pulau Manado Tua, Pulau Bunaken, Pulau Siladen, Pulau Mantehage berikut beberapa anak pulaunya, dan Pulau Naen. Meskipun meliputi area 75.265 hektar, lokasi penyelaman (diving) hanya terbatas di masing-masing pantai yang mengelilingi kelima pulau itu.
2.Danau Tiga Warna Kelimutu
Danau
ini oleh dunia disebut sebagai salah satu dari sembilan keajaiban dunia. Danau
tiga warna terletak di Gunung Kelimutu, Flores,NTT. Di sana ada tiga danau yang
berdekatan namun dengan warna-warna yang berbeda. Danau kawah tersebut adalah
Tiwu Ata Polo (danau merah), Tiwu Nua Muri Kooh Fai (danau hijau) dan Tiwu Ata
Mbupu (danau biru). Danau Kelimutu merupakan satu-satunya danau di dunia yang
airnya dapat berubah setiap saat, dari merah menjadi hijau tua dan kemudian
merah hati, hijau tua menjadi hijau muda, coklat kehitaman menjadi biru langit.
Fenomena alam ini merupakan keajaiban.
1.Pulau
Bali
Bali merupakan salah satu pulau tujuan
wisata yang paling populer di dunia dan juga paling sering mendapatkan
penghargaan pariwisata. Kontur tanahnya bervariasi, mulai dari pesisir yang
berbatu-batu, pantai tropis, persawahan terasering yang subur dan daerah
lereng perbukitan
Kesemuanya menjadi latar
bagi budaya Hindu yang beraneka ragam, unik dari sisi spiritual dan menancap
dalam di berbagai aspek kehidupan. Kombinasi dari penduduknya penuh keramahan,
peleburan budaya dan spiritualitas yang mengagumkan, dan pantai-pantai yang
fantastis dengan beraneka area selam dan surfing menjadikan Bali tak tersaingi
sebagai tujuan wisata nomer satu di Indonesia.
Setelah mengetahui wisata-wisata di Indonesia,saya sendiri berharap agar rasa Nasionalisme kita bertambah dan kita menjadi lebih bangga karena dilahirkan di Negara yang menyimpan wisata-wisata yang luar biasa Indahnya
Sumber:
keindahan akan wisata di indonesia memang sudah di akui oleh dunia terutama Pulau Bali yang sudah menjadi acuan wisatawan dunia untuk selalu mengunjunginya.
BalasHapus@Pulai Tidung:Iya gan,sebagai warga negara Indonesia tentu kita semua bangga memiliki "surga dunia" seperti Pulau Bali :)
BalasHapusIndonesia memang kaya akan wisata alamnya
BalasHapus