Fifty
Shades of Grey adalah
sebuah novel erotis tahun 2011 karangan penulis Inggris, E. L. James. Novel ini sebagian besar
berlatar tempat di Seattle dan merupakan seri pertama dari
trilogi Fifty Shades yang mengisahkan tentang hubungan
percintaan antara seorang mahasiswi dan pekerja paruh-waktu bernama Anastasia
Steele dengan seorang pebisnis muda bernama Christian Grey.
Seri kedua dan ketiga dari
trilogi ini berjudul Fifty
Shades Darker dan Fifty Shades Freed. Sejak awal
perilisannya, Fifty Shades of
Grey telah menduduki puncak
teratas penjualan buku fiksi terlaris di seluruh dunia, termasuk di Inggris dan Amerika
Serikat. Novel ini tercatat telah terjual lebih dari 40 juta kopi di
seluruh dunia, dan hak penerbitannya juga telah terjual di 37 negara. PenjualanFifty Shades of Grey berhasil memecahkan rekor sebagai
novel yang paling cepat terjual sepanjang masa, mengalahkan rekor sebelumnya
yang dipegang oleh seri-seri Harry Potter
Sinopsis
Ketika
mahasiswi jurusan sastra Anastasia Steele secara enggan mewawancarai pengusaha
muda yang sukses Christian Grey untuk majalah kampus, ia baru sadar bahwa dia
menarik, misterius dan mengintimidasi. Yakin bahwa pertemuan mereka akan
menjadi buruk, dia mencoba untuk membuang pikiran jauh-jauh dari Grey - sampai
ia kebetulan muncul di toko perabot di mana dia bekerja paruh waktu.
Ana yang polos terkejut menyadari dia menginginkan orang ini, dan ketika
Grey memperingatkan Ana untuk menjaga jarak itu hanya membuatnya lebih putus
asa untuk mendekatinya. Tidak dapat menahan kecantikan, ketenangan, kecerdasan,
dan jiwa mandiri dari Ana, Grey mengakui bahwa ia menginginkan dia - tetapi
dengan caranya sendiri.
Terkejut namun senang dengan selera erotis Grey, Ana ragu-ragu. Untuk
semua perangkap keberhasilan - perusahaan multinasional miliknya, kekayaan yang
melimpah, keluarga adopsi yang penuh kasih sayang - Grey adalah seorang pria
yang tersiksa oleh iblis dalam dirinya dan dipuaskan oleh kebutuhan untuk
mengontrol. Ketika pasangan itu menuju pada hubungan fisik yang bergairah dan
berani, Ana belajar lebih banyak tentang keinginan gelapnya sendiri, begitu
juga Christian Grey yang menyembunyikan diri dari pengawasan publik.
Dapatkah hubungan mereka melampaui gairah fisik semata? Akankah Ana
menemukannya dalam dirinya untuk tunduk kepada master yang suka memanjakan diri
sendiri? Dan jika dia tidak tunduk, akan dia masih mencintai apa yang dia
temukan?
Kontroversi
Fifty
Shades of Grey banyak
dikritik karena asalnya yang berdasarkan dari fan fiction novel Twilight. Beberapa pembaca
mempermasalahkan perihal hak cipta mengenai kemiripan tersebut. Amanda Hayward dari The Writer's Coffee Shop menyatakan bahwa Fifty Shades of Grey "memiliki kemiripan yang sangat
sedikit dengan Twilight" dan bahwa "Twilightdan
trilogi Fifty Shades adalah dunia yang terpisah".Pada
bulan April 2012, EL James dinobatkan oleh majalah Time sebagai "100 Orang Paling
Berpengaruh di Dunia", dan
Richard Lawson dari The Atlantic Wire mengkritik inklusinya karena mengawali
trilogi ini dari fan fiction karya orang lain.
Selain itu, novel ini juga
dikritik karena penggambarannya yang terlalu "nyata" untuk
seksualitas dan BDSM. Di negeri asal pengarang. Sebuah
kelompok yang berfokus pada masalah kekerasan dalam rumah tangga di Inggris, Wearside Women in
Need, merencanakan pembakaran massal atas trilogi 'Fifty Shades'. Direktur
lembaga, Clare Phillipson, menyebut buku itu berbahaya. "Buku itu
berbahaya karena mengisahkan seorang gadis naif serta pria kaya penganiaya yang
gemar memukulinya. Ditambah lagi, gadis itu banyak menerima perlakuan buruk
secara seksual dari sang pria," ujarnya seperti dinukil dari laman Entertainment Weekly.
Hingga saat ini, belum
diketahui dengan pasti apakah kelompok itu akan menjalankan rencananya. Namun,
pastinya, karya erotis James, yang akan diadaptasi menjadi film, memancarkan
efek 'panas' yang sama hebatnya di Inggris maupun Amerika Serikat.
Sumber:
0 komentar:
Posting Komentar
Harap berkomentar dengan cerdas dan bijak.Diharapkan anda tidak berkomentar dengan komentar yang berbau sara,rasis,dll
Terima kasih